Laman

Sabtu, 08 Desember 2012

Beginilah Cara Kerja "Hacker Menyusup" Pada Pengguna Media Online Internet


Hacker memang tidak semuanya berdampak negatif semata pada pengguna online internet namun ada sisi positifnya juga. Peretas (Hacker) komputer adalah orang yang memiliki kemampuan menerobos masuk pada pengguna lain melalui komputer baik melalui online maupun tidak online.

Yang berkaitan dengan peretas saya memang bukan seorang ahli teknologi komputer. Akan tetapi dari pengalaman mengelola media online yang hampir satu tahun setengah ini banyak mendapatkan pengalaman pribadi yang sangat bermanfaat sekali. Dalam kurun waktu sekitar beberapa minggu belakangan ini ketika online di internet saya selalu memperhatikan antara kejadian kemarin dan dihadapi waktu saat ini.

Apa yang saya lakukan ini adalah untuk menjawab keingintahuan atas dugaan sementara saya pribadi yang merasakan adanya kejanggalan dialami.
Di snipping Ronamasa.Com, 24 Juli 2012

Walaupun belum memiliki sarana pendukung canggih untuk mendeteksi bagaimana sebenarnya peretas menyusup kepada pengguna komputer/aplikasi online lainnya secara akurasi namun setidaknya kita dapat belajar dari pengalaman pribadi.  Bila anda pengelola media online seperti blogger dapat membandingkan reaksi komputer yang digunakan ketika sedang mengelola (membuat artikel, mengatur tata letak gadget, dan lain-lain) media sendiri dengan mengunjungi situs lainnya.

Sementara itu untuk memadukan perbandingan antara reaksi komputer dapat juga memanfaatkan tools gratis seperti Live Traffic Feed, flag counter dan atau yang lainnya. Dengan menggunakan tools-tools ini dan reaksi komputer kita selaku pengelola media online (Blogger) akan dapat membandingkan pengalaman kita sendiri saat online. Dari kejadian ini kita akan mendapat sedikit gambaran apakah anda sedang diintai, disusupi peretas (hacker) atau bukan.

Untuk mendapatkan gambaran sederhana coba perhatikan tren pengunjung melalui tools yang disebutkan di atas dengan reaksi komputer dalam beberapa hari atau minggu. Dan untuk menghindari dampak buruk dari saat online jangan lupa proteksi komputer dengan antivirus yang sudah teruji berdasarkan standar internasional .

Penyusup ini akan berusaha mengarahkan pengelola media yang bersangkutan sesuai dengan keinginan penyusup yang bersangkutan. Penawaran mereka antara sign in pada akun kita (pemilik akun) padahal kita sudah membuka (sign in) sebelumnya. Dan kadang mereka sengaja membuat crash web browsing yang kita sedang digunakan menjelajahi informasi online internet dan ketika kita mengaktifkan kembali peramban web tersebut maka akan langsung muncul penawaran Update Plugins.

Salah satu gejala berdasarkan yang dialami saya reaksi komputer terasa berat bila sedang diintai oleh penyusup tertentu.

Jum'at 20 Juli 2012 sekitar pukul 03.00 WITA saya mencoba mengganti tampilan blog yang dikelola. Tanpa menaruh kecurigaan yang berlebihan terhadap pekerjaan jahil orang lain saya mendapatkan perbedaan yang mencolok sebelum dengan sesudah mengganti tampilan blog saya. Hal itu saya katakan dari perbandingan reaksi komputer saya dengan menggunakan tools seperti yang diutarakan di atas.

Dari hasil pengamatan saya beberapa minggu sebelumnya dengan yang dirasakan hari ini untuk sementara saya menganggap bahwa ada oknum tertentu yang sengaja ingin menyusup mengarahkan ke tempat yang tidak sebenarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar